Akhirnya Game PUBG Dapat Dimainkan di Linux
Akhirnya Game PUBG Dapat Dimainkan di Linux - PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS atau PUBG adalah game bergenre battle royale game yang dirilis pada tahun 2017. Game ini awalnya hanya bisa dimainkan di Windows. Karena peminat yang semakin bertambah, baru-baru ini mereka merilis versi untuk smartphone dengan nama PUBG Mobile, dan hari ini akhirnya developer PUBG yakni Bluehole Studio mengumumkan bahwa game ini sudah dapat dimainkan di GNU/Linux secara native.
Yup, ini Linux Version. Jadi benar benar berjalan secara native layaknya CS:GO. Tidak menggunakan Wine atau PlayonLinux. Game ini bisa dimainkan di seluruh distro GNU/Linux termasuk SteamOS.
Keputusan untuk membuat game ini akhirnya dapat dimainkan di GNU/Linux tidak lepas dari banyaknya permintaan user. Di Steam Community sendiri banyak pengguna yang menginginkan PUBG versi Linux.
Tentu saja dengan hadirnya dukungan untuk GNU/Linux diharapkan semua orang dapat menikmati keseruan dari game bertema battle royale tersebut.
![]() |
http://store.steampowered.com |
Nah sudah tidak sabar memainkan PUBG di sistem operasi linux mu? Langsung saja ke Steam Store.
Sekian artikel kali ini, jangan lupa share pengalaman kalian bermain PUBG di linux ya...
5 komentar untuk "Akhirnya Game PUBG Dapat Dimainkan di Linux"
Silahkan tinggalkan komentar jika ada masukan, pertanyaan, kritik ataupun dukungan. Namun pastikan untuk berkomentar secara sopan.