Scanning Internal Network menggunakan ARP Scanner

Scanning Internal Network menggunakan ARP Scanner. Oke sebenarnya ini adalah catatan pribadi saya sendiri. Kebetulan beberapa hari yang lalu ada diskusi di grup yang kebetulan saya member disitu juga tentang beberapa tool yang bisa digunakan untuk melakukan scanning internal network. Tujuan dari scanning ini untuk mengetahui host yang aktif saja, jadi bukan semacam port scanning.

Kita bisa menggunakan tool bernama arp-scan atau ARP scanner. Jika kalian pengguna Kali Linux, tool ini tinggal dijalankan saja karena sudah tersedia. Dan jika kalian pengguna Ubuntu maupun Debian serta turunannya, kalian bisa install menggunakan perintah
sudo apt-get update && sudo apt-get install arp-scan
Untuk melihat perintah yang tersedia, kalian bisa gunakan command
arp-scan --help
Namun disini saya akan sharing sedikit bagaimana cara melakukan scanning internal network menggunakan ARP scanner ini.
Pertama, kalian cek terlebih dahulu interface network yang ingin discan. Gunakan perintah
ip a
Nah, misalnya disini saya ingin melakukan scanning pada jaringan di interface eth0, maka perintanya
sudo arp-scan -I eth0 -l
Contoh output:
Kalian juga bisa langsung melakukan scan pada subnet yang diberikan misalnya
arp-scan --interface=eth0 192.168.0.0/24
Contoh output:
Jika kalian bingung dengan subnet (seperti saya), kalian bisa gunakan IP Calc.

Oke mungkin itu saja tutorial singkat kali ini. Jika ada yang ingin ditanyakan bisa komentar di bawah. Dan jangan lupa share ke teman-temanmu agar mereka tau.